Hukum & Kriminal

Tak Terima di Bangun Pabrik Dolomite, Warga Paciran Luruk Kantor DLH

Diterbitkan

-

Tak Terima di Bangun Pabrik Dolomite, Warga Paciran Luruk Kantor DLH

“Surat itu memberikan penolakan pada tuntutan kita, padahal kita kan minta kalau memang itu masih ingin berlanjut kan harus ada sosialisasi sebelumnya, kami tidak pernah dilibatkan sama sekali tiba-tiba muncul surat itu,” tandas Nurul Huda

Masyarakat tetap menuntut Pabrik Dolomite tersebut untuk tidak didirikan di Desa Paciran. Lantaran, Masyarakat sekitar tidak pernah di ajak berkomunikasi terkait berdirinya pabrik tersebut.

“Kami tetap menuntut bahwa pabrik itu supaya tidak didirikan disana, karena yang jelas masyarakat sekitar untuk menuntut hak bahwa tidak pernah di ajak komunikasi sebelumnya”, jelas Nurul Huda

Sementara itu, sampai saat ini pengaduan masyarakat ke DLH belum ada tanggapan, sehingga pembangunan pabrik tersebut tetap berjalan.

Advertisement

“Saya sendiri sampai hari ini tidak tahu pak, tidak ada tindakan sama sekali, pembangunan juga masih tetap berjalan,” tutur Nurul Huda.

Disisi lain, sejumlah warga tersebut mendatangi kantor DLH juga berencana untuk bertemu dengan Pihak DLH. Namun, warga sangat kecewa pihak DLH tidak dapat di temui, pasalnya di dalam kantor DLH tersebut tidak ada petugas sama sekali.

” Hari ini kami rencananya mau bertemu dengan Pihak DLH, tetapi di dalam kantor kosong blong isinya gak ada sama sekali, tidak tahu kemana, seperti kuburan Kantornya”, Pungkasnya Nurul Huda. (Lai/zen/yan)

 

Advertisement

Laman: 1 2

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas