SEKITAR KITA
Peringati Hari Dharma Karya Dhika, Lapas Lamongan Tabur Bunga di Makam Pahlawan
Memontum Lamongan – Guna memperingati hari Dharma Karya Dhika (DKD), Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Lamongan melakukan kegiatan ziarah dan tabur bunga di taman makam pahlawan kusuma Negara Lamongan, Selasa (26/10/2021).
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas II B Lamongan, Supriayana, mengatakan bahwa kegiatan ziarah beserta tabur bunga ini merupakan salah satu bentuk mengenang para pahlawan di Lamongan karena saat ini merupakan hari Dharma Karya Dhika.
“Kegiatan tabur bunga ini merupakan wujud penghormatan insan pengayoman untuk para pahlawan yang telah gugur mendahului kita,” ujarnya.
Dalam pelaksanaan kegiatan ziarah dan tabur bunga Lapas Kelas II B Lamongan didampingi oleh salah satu juru kunci taman makam pahlawan Lamongan, yaitu dari Anggota TNI AD Sertu Suwito.
Menurut Suwito, kegiatan tabur bunga tersebut merupakan pertama kalinya Lapas kelas II B Lamongan melakukan kegiatan ini dan kegiatan seperti ini juga perlu untuk dilakukannya secara kontinyu sebagai bentuk pengingat masa perjuangan para pahlawan.
“Kami juga mengapresiasi bahwa Lapas kelas II B Lamongan sangat Luar biasa, saat seperti ini masih peduli dan mau untuk menengok para pejuang-pejuang bangsa disini,” katanya.
Selanjutnya, semoga kegiatan ini bisa sebagai bentuk alarm bagi tunas muda agar selalu mengingat sejarah. Seperti kalimat yang sering di ucapkan oleh Ir. Soekarno jas merah bahwa jangan sekali-kali melupakan sejarah. (zud/zen/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020