Lamongan
Perahu Ijon-ijon Lamongan Resmi Ditetapkan sebagai WBTB Indonesia
Memontum Lamongan – Diakui sebagai sebuah ketrampilan dan kemahiran kerajinan tradisional, Perahu Tradisional Ijon-ijon dari Desa Kandangsemangkon, Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan, resmi ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) Indonesia. Penetapan ini, ditandai dengan diterimanya sertifikat dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia, di salah satu resort di Kota Batu.
Dipatenkannya budaya lokal asli Lamongan, ini menjadi penanda bahwa Perahu Ijon-ijon menjadi kebudayaan khas milik masyarakat Kandangsemangkon dan juga merupakan kebanggan masyarakat Kabupaten Lamongan. Diterangkan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Lamongan, Siti Rubikah, Perahu Ijon-ijon merupakan perahu yang proses pembuatannya diwariskan secara turun-temurun. Perahu ini memiliki fungsi untuk menangkap, menyimpan, menampung, mengangkut, serta mendinginkan atau mengawetkan ikan.
Oleh masyarakat, tambahnya, perahu ini dikonotasikan sebagai perahu perempuan (wedok), dengan ciri tinggi tumpul atau papak dan badan gemuk. Selain itu, juga terdapat simbol topeng, mata, alis, ukei atau sanggul (gelung), mahkota (rambut) dan bunga.
Baca Juga :
- Pemkab Lamongan Dorong Petani Padi Lakukan Penanaman Padi Lebih Awal
- Lestarikan Akar Budaya, Pemerintah Kabupaten Lamongan Hadirkan Museum Expo 2024
- Kemenkominfo Webinar di Lamongan dengan Tema Pemanfaatan Internet untuk Penyebaran Konten Positif
- Usai Dilantik, DPRD Lamongan Agendakan Pembentukan Tatib hingga Alat Kelengkapan Dewan
- DPRD Lamongan Lantik 50 Anggota Legislatif Periode 2024-2029
“Di Desa Kandangsemangkon, Galangan Perahu Ijon-ijon merupakan usaha nonformal, tidak berbadan hukum dan usaha personal. Keahlian dan keterampilannya diperoleh secara otodidak, pengalaman empirik alami dan turun-temurun. Dalam tahap produksinya, juga berbeda-beda dengan daerah lain, terutama pada cara pengkonstruksian lambung dan pemasangan gading-gading,” terang Siti Rubikah, Minggu (11/12/2022) tadi.
Perahu ini, ujarnya, hingga kini masih tetap diproduksi di Desa Kandangsemangkon dan sudah dikenal secara luas serta banyak diminati konsumen dari berbagai daerah. Tetap eksisnya Perahu Ijon-ijon, ini ditunjang pula oleh lokasi galangan yang strategis, pinggir pesisir dan jalur Jalan Raya Daendels, hingga masih dimilikinya SDM pembuat perahu.
Berhasil ditetapkan sebagai WBTB Indonesia asli Lamongan, Bupati Yuhronur Efendi, merasa sangat bangga karena tidak hanya Budaya Mendhak Sangring dari Tlemang. Namun, saat ini Perahu Ijon-ijon juga berhasil ditetapkan sebagai budaya mutlak milik Lamongan.
“Alhamdulillah, akhirnya bisa resmi menjadi warisan budaya Lamongan, melalui proses panjang pengajuan ke HaKI (Hak Kekayaan Intelektual) dan Kemendikbud Ristek. Ini merupakan salah satu usaha kita untuk melestarikan dan menjaga budaya yang diwariskan oleh orang tua kita terdahulu. Sudah ditetapkan, dan selanjutnya adalah tugas kita untuk tetap menjaga dan melestarikan,” pesannya. (zen/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020