Lamongan

Kasek SMPN se-Ponorogo Gelar Kunjungan ke MKKS SMPN Lamongan

Diterbitkan

-

Kasek SMPN se-Ponorogo Gelar Kunjungan ke MKKS SMPN Lamongan

“Pertama, Workshop peningkatan mutu kepala sekolah yang diisi oleh pengawas sekolah di Hotel Mahkota. Kedua, sharing atau studi banding program unggulan dengan Dinas Pendidikan Lamongan dan MKKS SMPN Lamongan,” ujarnya.

Sedangkan agenda yang ketiga dalam kunjungan ini, sambung Sutarjo, juga ada pertandingan persahabatan di tiga cabang olah raga, yaitu tennis meja, tenis lantai, dan bulu tangkis.

Sementara itu, Adi Suwito, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan menyampaikan program unggulan Dinas Pendidikan. Yakni, tiga program unggulan yang dilaksanakan di sekolah-sekolah.

“Pertama implementasi sekolah berkarakter dipadu dengan Gerakan 18-21 dan Gerakan Lamongan menghafal Al Qur’an. Hasil dari kegiatan ini adalah wisuda tahfid juz ke-30 secara masal oleh Bupati,” katanya.

Advertisement

Ia pun membeberkan, penerapan secara masif program Adiwiyata di seluruh sekolah imbas. “Tahun 2019 ini ada 40 sekolah Adiwiyata yang maju ke Adiwiyata provinsi,” ucap Adi.

Tak hanya itu, sambung Adi, adalah peningkatan mutu kepala sekolah bekerja sama dengan LPMP Jawa Timur dan LPPKS Solo dengan biaya dari APBD.

“Program-program tersebut di atas ada perda dan perbupnya, sehingga ada payung hukum dalam menjalankan program. Bahkan, Lamingan berhasil dapat Penghargaan SAKIP A,” tuturnya usai dialog antara perwakilan pengurus MKKS SMPN Lamongan dan MKKS SMPN Ponorogo. (lai/zen/yan)

 

Advertisement

Laman: 1 2

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas