Lamongan
Gelar Tasyakuran Jejak Langkah 2 Tahun, Bupati Yuhronur Sampaikan Target Maksimal Pemerataan Pembangunan Lamongan
Memontum Lamongan – Dua tahun memegang amanah memimpin Kabupaten Lamongan, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, bersama Wakil Bupati Lamongan, KH Abdul Rouf, melaksanakan Doa Bersama dan Tasyakuran Jejak Langkah 2 Tahun Pemerintahan di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan. Pada kesempatan tersebut, Bupati Yuhronur mengajak untuk menjadikan momen tersebut sebagai refleksi dan memanfaatkan sebagai sarana pendorong untuk terus berkolaborasi dalam menghadapi tantangan berat ke depan.
Masa kepemimpinan yang diawali dengan ekonomi yang sempat melemah karena Covid-19, juga finansial yang terfokus untuk penyelesaian penanganannya, di tahun 2022 berbagai program mulai dapat diwujudkan. Diantaranya, yakni Jamula yang merupakan program super prioritas Lamongan dan berhasil terbangun sepanjang 47.389 meter dan 16 titik jembatan yang sudah mantap.
Selain itu, juga mendorong kekuatan ekonomi dengan fasilitasi UMKM hingga bisa ekspor ke beberapa benua, lumbung pangan Lamongan dengan hasil panen terbesar di Jatim hingga tidak ada lagi desa berstatus tertinggal. Kemudian, terus berupaya melakukan pemerataan pembangunan dengan pemberian dana dusun, upaya perbaikan layanan infrastruktur dan mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat dengan home care service, serta banyak program sosial lainnya termasuk pemberian beasiswa melalui program perintis.
Baca juga :
- Pemkab Lamongan Dorong Petani Padi Lakukan Penanaman Padi Lebih Awal
- Lestarikan Akar Budaya, Pemerintah Kabupaten Lamongan Hadirkan Museum Expo 2024
- Kemenkominfo Webinar di Lamongan dengan Tema Pemanfaatan Internet untuk Penyebaran Konten Positif
- Usai Dilantik, DPRD Lamongan Agendakan Pembentukan Tatib hingga Alat Kelengkapan Dewan
- DPRD Lamongan Lantik 50 Anggota Legislatif Periode 2024-2029
“Kami berusaha untuk mengimplementasikan seluruh program, cita-cita dan misi yang telah direncanakan serta diimplementasikan sebaik-baiknya. Tentu, yang kami lakukan ini memang belumlah sempurna, karena masih banyak kekurangan. Mohon maaf dengan segala keterbatasan kami, barangkali terkesan lambat dalam penanganan infrastruktur dan banjir, namun tekad untuk menyelesaikan seluruh program sampai dengan tuntas itu tidak pernah padam,” ujarnya, Senin (27/02/2023) tadi.
Bupati Yuhronur bersama Wabup, juga meminta support dan dukungan dari semua pihak, untuk senantiasa diberikan kekuatan dan kesabaran. Sehingga di sisa pengabdiannya, dapat mewujudkan program yang dicita-citakan masyarakat.
“Kita terus berupaya memeratakan seluruh pembangunan ini sampai sudut-sudut Kabupaten Lamongan. Dimana, inilah yang kita sebut berkeadilan,” imbuhnya.
Dilaporkan Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan, Moh Nalikan, bahwa rangkaian kegiatan 2 Tahun Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan ini telah diawali dengan Khotmil Quran, bakti sosial, juga doa bersama dan tasyakuran. Hadir pula pada kegiatan tersebut untuk memberikan tausiyah agama, Budayawan Madura yang biasa disebut Sang Celurit Emas, KH D Zawawi Imron, juga Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat KH Abdul Ghofur. Selain itu juga hadir Ketua MUI Lamongan, KH Abdul Aziz Khoiri, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan perwakilan FKUB Lamongan. (zen/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020