Hukum & Kriminal
Diduga Keracunan Pakan Rumput, Enam Ekor Sapi Mendadak Mati
Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnak Keswan) Kabupaten Lamongan Ir. Sukriyah, MM ketika dikonfirmasi menduga penyebab kematian sapi milik peternak di wilayah Kecamatan Tikung karena keracunan.
“Hasil survei dugaan sementara penyebab karena keracunan pakan dan Anthrax, karena faktor penyebab kematian hewan ternak itu dua hal tersebut. Tapi, di Lamongan bebas Anthrax,” jelas Sukriyah didampingi Kabid Keswan, dr Puji Hermawan.
Sukriyah menegaskan jika sapi-sapi tersebut tidak mati dalam waktu yang bersamaan, namun bergiliran. Sehingga butuh penelitian terlebih dahulu untuk mengungkap penyebab kematianya. “Kita masih menunggu hasil laboratorium untuk mengetahui penyebab kematian sapi secara mendadak tersebut,” ujarnya.
Ditambahkanya, dalam tempo Desember 2018 sampai detik ini ada sekitar 9 ekor sapi yang mati di wilayah yang sama.
“Selama hampir dua bulan ini ada 9 ekor yang meninggal,” pungkasnya. (Lai/ifa/yan)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020