Lamongan
Wabup Lamongan Ajak ASN Berkontribusi Dalam Pencapaian Target RPJMD 2021-2026
Memontum Lamongan – Bertindak sebagai pembina Apel Pagi Hari Korpri, Kamis (17/3/2022) di Halaman Kantor Pemkab Lamongan, Wakil Bupati Lamongan, Abdul Rouf, mengajak seluruh ASN untuk turut berkontribusi dalam pencapaian target RPJMD 2021-2026. Selain memastikan seluruh ASN mengetahui target apa yang harus dicapai, Wabup Rouf juga mensosialisasikan lima program unggulan tahun 2022, yang sebelumnya telah dilaunching pada jejak langkah satu tahun pemerintahan.
“Pertama, melalui program Meg Preneur, Pemkab berupaya membangkitkan semangat wirausaha bagi milenial dan santri melalui inkubasi bisnis. Sementara untuk menjawab kebetuhan talenta muda yang menginginkan ruang berkreasi, Pemkab melalui program Meg Hub menyediakan Co-Working Space. Selain itu, ada juga program Yakin Semua Sejahtera, Program yang difokuskan untuk peningkatan pendapatan Keluarga Penerima Manfaat (KRTP),” terang Wabup Rouf.
Baca juga :
- Pemkab Lamongan Dorong Petani Padi Lakukan Penanaman Padi Lebih Awal
- Lestarikan Akar Budaya, Pemerintah Kabupaten Lamongan Hadirkan Museum Expo 2024
- Kemenkominfo Webinar di Lamongan dengan Tema Pemanfaatan Internet untuk Penyebaran Konten Positif
- Usai Dilantik, DPRD Lamongan Agendakan Pembentukan Tatib hingga Alat Kelengkapan Dewan
- DPRD Lamongan Lantik 50 Anggota Legislatif Periode 2024-2029
Ditambahkan Wabup Rouf, Pemkab juga menelurkan program Desa Berjaya, dimana melalui program ini diharapkan status desa mandiri semakin meningkat. Sementara program kelima, yakni Perintis, melalui program perintis pemkab menggelontorka bebasiswa disemua jenjang pendidikan mulai dari SD higga S2, serta beasiswa khusus Hafidz.
“Semua program ini akan bisa terlaksana dengan baik, karena kolaborasi semua pihak. Untuk itu, mari kita bekerja untuk terwujudnya Lamongan yang Berkeadilan,” papar Wabup. (zen/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020