Lamongan
Gelaran Event Criterium Bupati Lamongan Cup 2022 jadi Ajang Motivasi Atlet
Memontum Lamongan – Bertempat di Stadion kebanggaan masyarakat Lamongan Surajaya, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, membuka secara langsung Event Criterium Bupati Cup tahun 2022. Criterium merupakan jenis balapan sepeda yang mempunyai lintasan berputar/loop.
Kegiatan yang diinisiasi Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Kabupaten Lamongan, ini mendapat dukungan penuh Bupati Yuhronur. Menurutnya, dengan adanya event-event olahraga semacam ini akan memacu motivasi generasi muda Lamongan untuk menjadi atlet nasional.
“Kegiatan-kegiatan semacam ini harus terus digelar untuk memompa semangat, memacu motivasi pada anak-anak Lamongan untuk menjadi atlet nasional,” tuturnya, Minggu (06/03/2022).
Untuk mendukung pencapian tersebut, pemerintahan di bawah komando Bupati Yuhronur, bahkan memasukkan bidang pemuda dan olah raga menjadi salah satu dari 11 program prioritasnya. Dengan membangun berbagai sarana dan prasarana olahraga.
Baca juga:
- Kemenkominfo Webinar di Lamongan dengan Tema Pemanfaatan Internet untuk Penyebaran Konten Positif
- Usai Dilantik, DPRD Lamongan Agendakan Pembentukan Tatib hingga Alat Kelengkapan Dewan
- DPRD Lamongan Lantik 50 Anggota Legislatif Periode 2024-2029
- Webinar di Lamongan, Kemenkominfo Angkat Tema Cakap Digital dengan Bijak Bermain Game
- Kemenkominfo Libatkan Drummer Band Hijau Daun Webinar di Lamongan Bertema Kenali Dunia Game Online
“Untuk mendukung sarana olah raga, akan dibangun lapangan gajah mada, pembangunan sirkuit motocross serta rehab sarana olah raga seperti lapangan BMX agar terus disempurnakan. Saya berharap semua cabor harus berprestasi termasuk balap sepeda,” imbuhnya.
Kegiatan yang diikuti 195 peserta dengan berbagai kriteria usia mulai dari tingkat SD hingga SMA, ini diyakini Rahadian Delfani, Ketua ISSI Lamongan, sebagai upaya untuk memunculkan bibit-bibit unggul atlet pesepeda yang dapat membanggakan Lamongan.
“Saya meyakini program ini akan bermanfaat dan membawa kemajuan khususnya pesepeda di Lamongan. Selain itu event ini juga dilakukan untuk memunculkan bibit-bibit unggul yang niscaya akan membanggakan Lamongan ke depan,” ungkapnya
Melihat keseriusan dan dukungan penuh dari jajaran Pemerintah Kabupaten Lamongan, Sektum ISSI Jatim, Surtiyono, dalam kesempatan tersebut berharap event ini menjadi titik awal bangkitnya prestasi sepeda yang berasal dari Lamongan.
Surtiyono menilai, bahwa sudah banyak sekali prestasi olahrga yang dicetak oleh genrasi unggulan Lamongan. Sehingga Ia berharap Lamongan dapat mempertahankan prestasi itu dengan terus mendukung para calon atlet nasional.
“Balap sepeda termasuk 16 cabang yang terproyeksikan menjadi cabang unggulan di olimpiade 2032. Artinya masih ada waktu 10 tahun untuk menggembleng anak-anak ini, generasi muda ini untuk menjadi atlet nasional kebanggaan Lamongan,” paparnya. (zen/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020