Pemerintahan
Fadeli Pastikan Pemkab Lamongan Tetap Jaga Ketahanan Pangan Selama Pandemi Covid-19
Memontum Lamongan – Dalam rangka menjaga ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Lamongan terutama di masa pandemic covid-19 agar ketahanan pangan tidak terganggu, Bupati Fadeli bersama dengan Kapolres Lamongan AKBP Harun dan Dandim 0812 Letkol Infantri Sidik Wiyono melakukan kegiatan panen padi, tebar benih ikan di sawah ketua Poktan Desa Jotosanur Kecamatan Tikung serta penanaman pohon produktif di UPPO Kodim 0812 Lamongan, Jumat (10/7/2020).
Dikatakan Bupati Fadeli, sebelumnya di tahun 2019, produksi padi sebesar 1.106.878 ton dengan produktivitas 7,46 ton per hektar.
“Sampai dengan Mei 2020 luasan lahan padi yang sudah dipanen seluas 71.554 hektar dengan produksi 538.461 ton dan produktivitas mencapai 7,44 ton per hektar,” ujarnya.
Sedangkan, tegas Fadeli, untuk produksi ikan di tahun 2019 mencapai 136.225,56 ton dengan rincian 79.315,10 ton produksi ikan tangkap dan 56.910,46 ton produksi ikan budidaya. (fjr/zen/yan)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020