Hukum & Kriminal
Sebelum Aksi Pemukulan, Oknum Perawat Lumajang ‘Teror’ Rumah Dokter Bawa SKD
Memontum Lumajang – Seperti diberitakan sebelumnya kepala puskesmas (Kapus) Jatiroto Lumajang membantah adanya pemukulan yang dilakukan oknum perawat pada dokternya.
Hal itu berbeda dengan apa yang disampaikan korban, yakni dr SL, bahwa pemukulan oleh oknum perawat inisial Rrk tersebut dilakukan pada saat dirinya sedang melayani pasien di ruang kerjanya di Puskesmas Jatiroto.
Bahkan sang dokter menunjukkan fakta jika sebelum ada aksi pemukulan, oknum perawat tersebut malam harinya mendatangi rumahnya dengan membawa beberapa orang laki-laki.
Dua orang dikenali olehnya bahwa mereka anggota satgas keamanan desa Kaliboto Lor kabupaten Lumajang. Sementara rumah dr SL berada di Dusun krajan kidul Desa Yosorati Kabupaten Jember.
“Sebelum pemukulan itu terjadi, malamnya Rrk mendatangi rumah saya bersama beberapa orang laki-laki. Tapi tidak saya bukakan pintu, ada dua orang yang saya kenali. Sepertinya anggota SKD kaliboto lor dan itu terekam di cctv,” terang dr SL pada memontum.com, Senin (30/3/2020).
Meski tidak dibukakan pintu, dr SL masih mengangkat telepon dari oknum perawat itu. Dalam percakapan telepon oknum perawat menyuruh sang dokter untuk keluar rumah menemui dirinya.
BACA : Bahas APD Corona, Oknum Perawat Perempuan di Lumajang Hajar Dokter Perempuan
Tapi karena waktu sudah malam sang dokter menyampaikan jika besok saja bertemu di Puskesmas. Namun, oknum perawat berusaha memaksa bahkan lewat telepon itu dia mengancam sang dokter dan setelah itu pergi meninggalkan rumahnya.
Sementara itu hingga saat ini, oknum Perawat Puskesmas Jariroto (Rrk) Ketika dihubungi lewat telepon hendak dikonfirmasi. Sepertinya belum berkenan. (adi/yan)
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020