Lamongan
Hari Pertama Masuk Sekolah, Kepsek MAN 1 Lamongan Pesan Agar Siswa Totalitas Belajar dan Disiplin
Memontum Lamongan – Setelah menikmati libur panjang, pada hari Senin (16/7/2018) seluruh siswa akhirnya masuk sekolah. Begitu juga dengan siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Lamongan. Bahkan sejak pukul 06.30 WIB, seluruh siswa MAN 1 Lamongan yang berjumlah 1.210 siswa sudah mulai berkumpul di halaman Madrasah untuk lebih dahulu mengikuti upacara pembinaan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) tahun ajaran 2018/2019.
Bukan hanya siswa, seluruh civitas akademika madrasah juga ikut dikumpulkan untuk sekaligus mendapat arahan dari Kepala MAN 1 Lamongan Akhmad Najikh. Seluruh siswa membentuk baris berigade di halaman madrasah berdasarkan kelas masing-masing, sementara para guru dan karyawan berjajar di seberang depan siswa. “Saya ucapkan selamat datang di kampus hijau,” ucap Akhmad Najikh mengawali sambutan pembinaanya, Senin (16/07/2018).
Akhmad Najikh mengaku senang melihat wajah-wajah para civitas akademika yang berseri-seri penuh ceriah datang ke madrasah mengawali tahun ajaran baru. Dirinya yakin, ke depan madrasah akan lebih baik lagi karena dirinya melihat adanya potensi itu, baik dari siswa maupun dari para guru.
“Karena untuk menjadikan madrasah hebat, faktor utama bukan kepala madrasah. Saya ini tidak ada apa-apanya. Yang bisa membuat madrasah hebat adalah karena adanya sinergitas siswa dan guru. Kalau siswa dan guru saling terintegrasi, semuanya akan tercapai,” tegas dia.
Iapun menyampaikan tiga pesan untuk mewujudkan semua itu. Pertama, seluruh civitas akademika diharapkan masuk ke madrasah secara totalitas jiwa dan raga, baik untuk siswa maupun guru. Diharapkan ke depan, tidak ada lagi siswa datang ke madrasah hanya fisiknya semata, sementara jiwa dan pikirannya di rumah atau di tempat main.
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Gelar Seminar Sejarah Gajah Mada Putra Lamongan, Ketua Lesbumi PBNU Agus Sunyoto Ungkap fakta-fakta Baru Gajah Mada di Lamongan
- Pemerintahan5 tahun
Bengawan Solo Diduga Tercemar Limbah Tekstil dari Jawa Tengah, Pemkab Lamongan Imbau Petani Tak Gunakan Air Sementara Waktu
- Pemerintahan5 tahun
Maksimalkan Pelayanan saat Covid-19, Disdukcapil Lamongan Manfaatkan Aplikasi Sego Boran
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Fadeli Tegaskan Target Kinerja Wajib Dipenuhi, Canangkan Zona Integritas dan Penyerahan Penghargaan SAKIP Perangkat Daerah 2019
- Pemerintahan5 tahun
Pemkab Lamongan Godok Protokol Karantina 3 Desa dan 1 Kelurahan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Polres Lamongan Ungkap Kasus Curanmor di 40 TKP Dan Tahan Dua Tersangka
- Pemerintahan5 tahun
20 Orang di Lamongan Positif Corona, Bupati Gencarkan Pencegahan, Bagikan Masker
- Pemerintahan4 tahun
Lamongan Sukses Penuhi Target SP Online 2020